11/06/2015

KUAKAP.COM - jika sebelumnya kami telah bagikan pengertian materi dari penyakit batu ginjal, kali ini Salah satu penyakit yang lain dapat membuat penderitanya memiliki harapan hidup yang rendah adalah kanker hati. Apabila seseorang didiagnosa menderita kanker hati, umumnya orang tersebut cuma bisa bertahan hidup dalam rentang waktu lima bulan saja. Hal tersebut dikarenakan penyakit kanker hati baru dideteksi ketika sudah masuk stadium lanjut.

Rino A Gani, seorang dokter spesialis penyakit dalam gastroenterologi dan hepatologi, mengungkapkan bahwa ketika masih di stadium awal, umumnya gejala kanker hati tidak akan tampak. Oleh sebab itu, ketika gejala kanker hati muncul saat memasuki stadium lanjut, maka penyembuhan penyakit yang satu ini juga tentu menjadi lebih sulit.

"Karena itulah kenapa umumnya pasien kanker hati telat didiagnosa, dan ketika didiagnosa penyakitnya sudah masuk stadium lanjut, " ungkap dokter Rino dalam acara seminar media terkait penanganan kanker hati stadium lanjut.
Gejela-Gejala Kanker Hati "Rino A Gani"

Baca juga :
Hampir semua intervensi medis memiliki suatu prinsip, yakni makin cepat pengobatan yang dilakukan terhadap suatu penyakit, maka lebih baik juga hasil pengobatannya. Begitu juga sebaliknya, jika makin lambat penanganan terhadap suatu penyakit, maka kemungkinan untuk sembuhnya juga semakin kecil.

Oleh sebab itu, kita semua harus berhati-hati jika mengalami gejala kanker hati stadium lanjut, seperti rasa sakit pada perut bagian kanan atas, kembung, nafsu makan berkurang, muntah, terdapat benjolan pada perut bagian kanan atas, mual, perut terasa penuh, serta penurunan berat badan secara drastis walau sedang tidak menjalankan program diet atau penurunan berat badan.

Disamping itu, juga ada gejala-gejala yang lebih spesifik bagi penderita kanker hati stadium lanjut, yakni mata dan kulit menjadi berwarna kuning, warna tinja pucat, badan lesu dan lemah, serta air kencing yang berwarna gelap."Apabila seseorang mengalami gejala-gejala seperti itu, sebaiknya segera berkonsultasi ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat," ungkap dokter Rino.

Selain selalu waspada terhadap gejala kanker hati, kita juga harus senantiasa memperhatikan hal penting lainnya seperti rajin berolahraga, menjaga pola makan yang sehat, serta selalu menjaga kesehatan tubuh.

Disamping itu, kita juga harus melakukan deteksi dini sebagai upaya pencegahan terhadap penyakit kanker hati. Khususnya bagi orang-orang yang keluarganya memiliki riwayat hepatitis, kanker hati, serta sirosis hati. Pendeteksian dini dapat dilakukan dengan memeriksakan diri pada laboratorium dan fasilitas kesehatan lain.

Demikianlah singkat Kata postingan dari kuakap.com, Semoga Bisa Berguna Dan bermanfaat, terimakasih Baca Postingan sebelumnya yaitu  Inilah Penyebab Tanda Gejala - Gejala Penyakit Liver
Posted by : Kyu Enda Rating 5 Star Published : 2015-11-06T07:48:00+07:00
 
Blogger Designed by dsas