10/06/2015

KUAKAP.COM - Biodata Profil Ibu Likas Tarigan Istri Letjen TNI Djamin Ginting Pahlawan Nasional, Jika kalian sudah melihat Film 3 nafas likas yang beberapa bulan lalu ditayangkan di beberapa bioskop terkenal di indonesia dan di dukung oleh artis terkenal indonesia yaitu Atiqah Hasiholan, Vino G. Bastian, Tutie Kirana, Marissa Anita, Mario Irwinsyah, Arswendi Nasution, serta lainya, mungkin sekilas anda sudah tahu siapa ibu likas.

Ibu Likas Br Tarigan  Ia adalah perempuan dari suku karo istri dari Almarhum Letjen TNI (Purn.) Djamin Ginting Seorang Pejuang Nasional Dari Sumatra Utara Yang Gigih Melawan Penjajah Di Bumi Pertiwi Indonesia Khususnya Sepanjang Bukit Barisan ia dan pasukanya bisa menghadang laju tentara penjajah, Seperti dalam tulisan bukit klasik yang pernah ditulis almarhum djamin ginting dalam judul  Bukit Kadir Diterbitkan CV Umum tahun 1968 Dengan Tebal 316 halaman bisa anda beli buku itu di store https://books.google.co.id Buku yang menceritakan ia bersama pasukanya melawan penjajah dari perbatasan sumatra utara medan sampai ke Daerah Nagroe Aceh.

Biodata Profil Ibu Likas Tarigan Istri Letjen TNI Djamin Ginting Pahlawan Nasional
Presiden Joko Widodo menyerahkan plakat gelar Pahlawan Nasional kepada ahli waris dari almarhum Letjen TNI (Purn.) Djamin Ginting foto sumber okezone.com 

Berikut ini adalah Biografi Singkatnya kami lansir dari wikipedia.org
Nama Asli :  Likas br Tarigan
Tempat : Sibolangit, Deli Serdang Sumatera Utara
Tanggal Lahir : 13 Juni 1924
Kebangsaan : Warga Negara Indonesia
Agama : Kristen Protestan
Hobby : Membaca Dan Memasak Serta Mengajar

Anak
Riemenda J. Gintings
Riahna J. Gintings
Sertamin J. Gintings
Serianna J. Gintings
Enderia Pengarapen J. Gintings (meninggal tahun 2008)

Pendidikan
Sekolah Desa dan Sambungan, di Sibolangit (1932-1937)
Sekolah Guru, di Padang Panjang (1937-1941)

Riwayat Jabatan
Guru di Pangkalan Brandan (1941-1944)
Guru di Kabanjahe (1944-1945)
Ketua Pandu Kaban Jahe (1946)
Anggota MPR RI dari Golkar 2 periode (1978-1983, 1983-1988)
Pengurus Pusat PEPABRI
Komisaris PT. Amal Tani

Baca Juga
Ibu Likas Seperti Beberapa sumber yang kami dapatkan bahwa ia bukanya hanya sebagai ibu rumah tangga yang hanya berdiam diri dirumah, namun kegigihan dan juga tekad kerja kerasnya, pada masa zaman penjajahan jepang sampai agresi milliter tentara belanda ke indonesia, yang tentunya dimasa itu tidak sedikit kaum wanita tidak bisa mengecap dibangku pendidikan, apa lagi ia adalah istri dari seorang pria komandan perang sumatra utara, tentunya rasa was-was selalu di hampiri karena penjajah selalu mencari suaminya

Dengan Niat ingin maju dan memajukan daerah asalnya, ia pun suka mempelajari hal yang mendidik, seperti belajar bahasa inggris, kursus menjahit dan ilmu yang ia dapatkan dialirkan kepada orang-orang terdekatnya. namun setelah agresi meliter pertama dan kedua selesai dan indonesiapun merdeka, ia yang berprofesi sebagai guru akhirnya melepaskan dan tinggalkan semuanya, dan mengikuti sang suami ke kanada setelah  pemerintah memberikan tugas menjadi dubes disana,dan sampai akhir hayat suaminya di canada ia tetap mendampinginya.

Mungkin Demikianlah singkat Kata postingan biografi ibu likas tarigan, Semoga Bisa Berguna Dan menambah wawasan tokoh wanita indonesia dari tanah karo
Posted by : Kyu Enda Rating 5 Star Published : 2015-10-06T05:11:00+07:00
 
Blogger Designed by dsas