11/20/2015

KUAKAP.COM - Pengertian Arti PUISI ( Definisi ) -Puisi adalah karya sastra yang biasanya dibuat oleh penyair untuk mengungkapkan perasaan, pikiran dan jiwa. Intinya yang padat, tercermin dari tiap baris dan bait yang memiliki makna masing-masing berdasarkan tujuan si penulis. Pengertian puisi memang berbeda-beda karena setiap orang memiliki pemahaman yang tak sama, tapi pada dasarnya memiliki maksud yang mirip.

Kadang masih banyak yang keliru untuk membedakan puisi dengan prosa. Hal yang menjadi pembeda adalah adanya penekanan pada beberapa bagian seperti segi ekstetik dan adanya unsur kesengajaan untuk melakukan pengulangan kata, serta rima. Tapi faktor tersebut masih belum mendapatkan titik temu kesepakatan.
Pengertian Arti PUISI ( Definisi )

Pengertian Puisi Menurut Para Sastrawan
Ada pula pendapat lain yang mengatakan kalau puisi dapat dilihat dari jumlah kalimat atau hurufnya. Puisi lebih singkat tapi memiliki arti yang dalam, sedangkan prosa seperti mengungkapkan cerita. Sebenarnya dengan membaca puisi milik orang lain, membuat pembaca jadi mengetahui dan turut serta menyelam ke dalam hatinya. Pengertian puisi yang diungkapkan oleh ahli modern mengatakan bahwa definisi yang terbentuk bukan berasal dari sebuah sumber atau literatur, melainkan perwujudan dari khayalan yang digunakan untuk membuat hasil karya dari kreativitas yang dimiliki. Hal tersebut menjadikan setiap puisi memiliki pembeda yang menjadi khas karena pemikiran tiap orang juga berbeda.

Adapun beberapa pengertian puisi berdasarkan pendapat dari seorang sastrawan yang terpandang dengan sejumlah puisinya yang menginspirasi banyak orang, yaitu:

Herman J. Waluyo
Puisi merupakan sebuah hasil karya yang sangat awal dibuat oleh manusia
Puisi merupakan sastra yang penggunaan kata kiasannya paling banyak dibandingkan dengan jenis yang lainnya

Puisi merupakan hasil karya yang berisi curahan hati dan pikiran dari seorang pembuatnya secara imajinatif dan dibuat dengan cara disusun mengkonsentrasikan antara bahasa dan pengonsentrasian antara faktor fisik dan batin.

James Reeves
Puisi merupakan sebuah perwujudan dari ekspresi yang memiliki banyak bahasa, tentunya memiliki ketertarikan dan daya pikat tersendiri.

Thomas Carlyle
Puisi merupakan luapan dari pemikiran yang sifatnya musikal.
Sumardi

Puisi merupakan sebuah karya sastra yang menggunakan bahasa dipadatkan, dibuat lebih singkat serta ada pemberian irama yang membuat bunyinya menjadi padu atau seirama dengan memakai kata-kata kiasan yang imajinatif. Sepertinya pengertian puisi ini yang banyak digunakan kebanyakan masyarakat.

Pradopo
Puisi merupakan interpretasi dan rekaman dari riwayat serta pengalaman dari pembuatnya yang merupakan kejadian penting, lalu dilakukan penggubahan ke dalam bentuk yang mengesankan.

Herbert Spencer
Puisi merupakan bentuk dari ucapan ide tau gagasan yang sifatnya emosional atau dari dalam jiwa tapi dengan mempertimbangkan faktor keindahan.

Dunton
Puisi merupakan buah dari pola pemikiran secara konkret serta artistik tapi dibuat dalam bentuk bahasa dan memiliki irama layaknya musik. Pengertian puisi tersebut adalah yang terakhir.

Data Referensi ; Wikipedia
Contoh ilustrasi Foto Gambar Gratis / Free Dari www.pixabay.com
Lihat Terlebih Dahulu
Mungkin itulah Materi Belajar Tentang Asal Usul Istilah Istilah Umum, Kiranya Demikianlah singkat Kata postingan dari kuakap.com, Semoga Bisa Berguna Dan bermanfaat, terimakasih Baca Postingan sebelumnya yaitu inilah (ARTI) Makna Manfaat Bahagia Sebenarnya
Posted by : PBKuta Rating 5 Star Published : 2015-11-20T10:17:00+07:00
 
Blogger Designed by dsas