3/31/2016

KUAKAP.COM - Anda pasti pernah merasakan yang namanya stress. Terlebih  stress mudah sekali mendatangi kita  baik itu akibat pengaruh lingkungan ataupun yang datang dari tubuh dan pikiran kita sendiri. Karena gangguan tersebut begitu dekat dengan kita  maka tidak ada salahnya jika kita mengetahui lebih jauh apa dan bagaimana mengusir stress tersebut.

Sebenarnya gangguan stress itu sendiri merupakan sesuatu yang normal terjadi pada diri kita. Karena tubuh kita ini memang dirancang sedemikian rupa untuk mengalami dan bereaksi terhadap gangguan stress. Jelasnya  stress bisa menjadi sesuatu yang positif karena membuat kita selalu berjaga-jaga menghindari bahaya.
Mau Relax ini 9 Cara Mengobati Stres Paling Ampuh

Namun di sisi lain  stress bisa menjadi sangat negatif apabila tidak segera diatasi. Pasalnya  reaksi buruk yang ditimbulkan stress adalah adanya gangguan keseimbangan dalam tubuh sehingga mengakibatkan sakit kepala  nyeri perut  tingginya tekanan darah  nyeri dada  hingga gangguan susah tidur.

Lantas  bagaimana cara mengatasi stres? Yang pasti  bagi para penenggak alk0hol  pencandu r0kok  atau pun pengkonsumsi obat-obatan  gangguan stress justru akan semakin memburuk. Karena itu segera atasi stress dengan menghentikan kebiasaan buruk di atas  di samping juga pelajari beberapa langkah memenej stress berikut ini:

1.Sebaiknya anda harus Selalu melakukan tindakan positif.

2.Berusahalah menyadari bahwa sebagai manusia kita memiliki keterbatasan. Sehingga kita pun tidak merasa nelangsa ketika tidak bisa mengatasi satu persoalan.

3.Bersikaplah assertif bukan agresif. Artinya  lebih baik bersikap tegas terhadap perasaan  pendapat serta kepercayaan dalam diri ketimbang mementingkan rasa marah  defensif  atau pun pasif.

4.Belajar dan berlatihlah teknik-teknik relaksasi. bisa dengan membaca buku ataupun mendengarkan musik

5.Olahragalah secara teratur. Pasalnya tubuh kita akan lebih kuat menghadapi stress apabila dalam kondisi yang sehat dan bugar.

6.Setiap hari Konsumsilah makanan yang sehat dan seimbang.

7.Cukup istirahat dan tidur karena tubuh kita ini membutuhkan waktu untuk pemulihan dari segala tekanan dan beban.

8.Perbanyak waktu untuk bersosialisasi. Percaya lah teman yang banyak akan membuat hati ini lebih ceria dan terhindar dari berbagai pikiran berat.

9.Mulai saat ini Belajarlah mengatur waktu secara lebih efektif.

Demikianlah Materi Artikel mau relax, 9 Cara Mengobati Stres Paling Ampuh Review Dari www.kuakap.com, Semoga Tentang Ulasan Singkat Sederhana ini Dapat Berguna Dan Ada Manfaat Untuk Kita Semua, Sekian Terimakasih, Luangkan Waktu Anda Juga Untuk Baca Postingan Sebelumnya Yaitu inilah Rahasia Kekuatan Tubuh Atlit Mixed Martial Arts ( MMA )
Posted by : PBKuta Rating 5 Star Published : 2016-03-31T22:29:00+07:00
 
Blogger Designed by dsas