9/01/2015

01
Sep2015
kuakap.com-Bagaimana Cara Mengobati Asam Urat Dari Bahan Alami Tradisional?tentu kemungkinan masih belum diketahui oleh banyak orang asam urat atau rematik, hal ini dikarenakan masih banyak orang yang beranggapan bahwa penyakit asam urat hanya bisa disembuhkan dengan obat-obat kimia yang harganya sangat mahal,namun hasilnya tidak maksimal.

Padahal Seperti diketahui bahwa penyakit asam urat ini sangat mengganggu penderitanya akibat rasa nyeri yang ditimbulkan dan bahkan sampai-sampai membuat seseorang sulit untuk bergerak. Hal ini tentu akan sangat menyiksa apabila tidak segera di obati bukan ?

Penderita asam urat dari tahun ke tahun juga terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Demikian ini memang erat kaitannya dengan orang-orang saat ini yang selalu dituntut untuk super sibuk dalam pekerjaannya. Dengan tuntutan pekerjaan itulah menjadikan seseorang tidak sempat mengatur pola hidup yang baik.
Bagaimana Cara Mengobati Asam Urat Dari Bahan Alami Tradisional

Berikut ini Penyebab penyakit asam urat :

Untuk mengetahui cara mengobati asam urat secara alami memang kita harus mengetahui apa saja yang bisa menjadi penyebab munculnya penyakit asam urat. Adapun penyebab di antaranya adalah mengonsumsi zat yang banyak mengandung purin secara berlebihan. Zat purin tersebut banyak dihasilkan dari makanan seperti daging-dagingan. Zat purin yang terdapat di dalam daging pada umumnya akan diubah dengan melibatkan enzim HGPRT dan kemudian disusun kembali menjadi protein. Jadi seperti inilah proses tubuh kita mendapatkan gizi dari daging dan apabila jumlah dari purin menumpuk, maka akan diubah menjadi asam urat dalam jumlah yang lebih besar. Jadi upayakan untuk tidak terlalu banyak mengonsumsi makanan yang banyak mengandung purin.

Gejala-gejala Yang sering Dari penyakit asam urat

Selain penyebab, kita juga harus mengetahui apa saja gejala dari penyakit asam urat. Adapun gejalanya seperti berikut : Akan terasa nyeri di bagian sendi secara berulang-ulang, sering kesemutan dan untuk yang sudah parah maka di bagian sendi akan terasa sangat sakit ketika digunakan untuk bergerak.

Pantangan Yang Harus Dijaga penderita asam urat

Bagi penderita asam urat, maka sudah semestinya mengetahui apa saja pantangan supaya tidak memperparah penyakit yang di deritanya. Jadi beberapa pantangan tersebut di antaranya seperti : Tidak dianjurkan makan makanan seperti jeroan, usus, paru, abon, emping, kangkung, keju, buncis, kacang-kacangan, maupun makanan kaleng lainnya.

1.Cara Mengobati Asam Urat Secara Herbal Alami / Tradisional

Untuk mengobati asam urat secara alami, maka ada beberapa hal yang bisa anda lakukan seperti memperbanyak minum air putih karena air putih bisa membantu mengeluarkan kristal asam urat dalam tubuh. Selain itu anda juga bisa mengonsumsi makanan seperti kentang, jeruk, pisang, sawi putih, tomat dan berbagai makanan yang mengandung karbohidrat seperti nasi, ubi, singkong maupun roti gandum. Ada pula olahan beberapa bahan alami yang bisa dilakukan untuk mengobati penyakit asam urat seperti berikut :

2.Cara Mengobati Asam Urat Menggunakan Ubi Jalar

Rebuslah campuran 200gram ubi jalar, 5 butir cengkeh, 1 ruas kayu manis, 5 butir kapolaga, 15gram jahe merah, 10 butir merica dan gula merah ke dalam 1,5 liter air hingga air tersebut menyusut menjadi setengah liter saja. Minumlah air tersebut dua kali sehari secara rutin.

3.Cara Mengobati Asam Urat Menggunakan pare

Rebuslah potongan buah pare yang telah dicuci bersih ke alam 2 gelas air sampai menyisakan satu gelas. Jadi air tersebut bisa diminum satu kali sehari.

4.Cara Mengobati Asam Urat Menggunakan daun salam

Rebuslah 10 lembar daun salam dengan 2 gelas air, kemudian tunggu hingga air tersebut menjadi tersisa 1 gelas saja untuk diminum dua kali sehari.

5.Cara Mengobati Asam Urat Menggunakan tekokak dan leunca

Jadi tanaman ini dapat kita masak dan dijadikan sayur untuk dimakan setidaknya dua hari sekali.

Demikianlah sedikit penjelasan mengenai apa itu penyakit asam urat dan bagaimana cara yang bisa kita lakukan untuk mengobati penyakit tersebut. Jadi untuk anda yang tengah menderita penyakit asam urat, anda bisa mencoba melakukan pengobatan alami seperti yang telah dijelaskan di atas mengenai cara mengobati asam urat.sekian dan terimakasih,baca juga postingan sebelumnya 5 langkah mendekati calon mertua laki-laki dan perempuan agar akrab
Posted by : Shila Delisha Rating 5 Star Published : 2015-09-01T01:45:00+07:00
loading...
loading...
loading...
 

BACA JUGA ARTIKEL:

Blogger Designed by dsas