11/18/2015

KUAKAP.COM -  Pengertian Arti PETA / MAPS ( Definisi ) - Menurut ICA (International Cartographic Association), Peta merupakan gambaran atau representasi unsur-unsur ketampakan abstrak yang dipilih dari permukaan bumi yang ada kaitannya dengan permukaan bumi atau benda-benda angkasa, yang pada umumnya digambarkan pada suatu bidang datar dan diperkecil/diskalakan.

Menurut Aryono Prihandito (1988), Peta adalah gambaran permukaan bumi dengan skala tertentu, digambar pada bidang datar melalui sistem proyeksi tertentu.
 Pengertian Arti PETA / MAPS ( Definisi )

Erwin Raisz (1948) menjelaskan Pengertian Peta sebagai gambaran konvensional dari ketampakan muka bumi yang diperkecil seperti ketampakannya kalau dilihat vertikal dari atas, dibuat pada bidang datar dan ditambah tulisan-tulisan sebagai penjelas.

Menurut Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal 2005) Peta merupakan wahana bagi penyimpanan dan penyajian data kondisi lingkungan, merupakan sumber informasi bagi para perencana dan pengambilan keputusan pada tahapan dan tingkatan pembangunan.

Data Referensi ; Wikipedia
Contoh ilustrasi Foto Gambar Gratis / Free Dari www.pixabay.com
Lihat Terlebih Dahulu
Mungkin itulah Materi Belajar Tentang Asal Usul Istilah Istilah Umum, Kiranya Demikianlah singkat Kata postingan dari kuakap.com, Semoga Bisa Berguna Dan bermanfaat, terimakasih Baca Postingan sebelumnya yaitu inilah (ARTI) Makna Manfaat Bahagia Sebenarnya
Posted by : ena riskina Rating 5 Star Published : 2015-11-18T03:54:00+07:00
 
Blogger Designed by dsas